
Satres Polres Jakpus Gagalkan Peredaran 1,5Kg Sabu Dalam Sepatu & 55 Ribu Pil Ekstasi
Jakarta – Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat berhasil menggagalkan peredaran narkoba jenis sabu dan pil ekstasi dari pengungkapan dua kasus pada 21 September 2023.
Barang haram tersebut diamankan dari tiga orang tersangka di dua lokasi berbeda.
Barang bukti yang berhasil diamankan berupa 1,5 kilogram sabu yang diselundupkan di dalam sepatu saat berada Bandara Soekarno-Hatta dengan total Rp 1,5 miliar.

Sementara pil ekstasi yang diamankan sebanyak 55 ribu butir yang disimpan di dalam koper di kawasan Gunung Sahari dengan total Rp 27,5 miliar.
“Modus operandi yang dilakukan oleh para pelaku termasuk kategori modus-modus konvensional yakni membawa barang bukti narkoba suatu wilayah ke wilayah lain dengan menggunakan sarana transportasi udara,” kata Komarudin dalam jumpa pers di Mapolres Jakarta Pusat, Rabu (27/9/2023).

Komarudin berujar bahwa pengungkapan kasus peredaran gelap narkoba itu terungkap dari pengungkapan sabu sebelumnya, periode Agustus 2023.
Dari hasil pendalaman kepada kedua pelaku, diketahui bahwa keduanya mendapakan upah Rp 50 juta dalam satu kali mengantar.
“Pola yang dilakukan hampir sama dengan pola peredaraan sabu jadi hampir semua rata-rata mereka menggunakan sistem terputus, menurut dari pengakuan pelaku yang berangkutan diminta untuk diantarkan koper tersebut ke satu titik nanti akan ada yang ngambil 2-4 koper,” tutur Komarudin.

“Dan barang yang berhasil diamankan sebanyak 1.516,70 gram atau 1,5 kilogram,” pungkasnya.
Kepada keduanya, dijerat dengan pasal 114 ayat 2 sub 112 ayat 2 juncto pasal 132 ayat 1 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman mati.
More Stories
Aiptu Haryanto Pimpin monitoring Gedung Bawaslu Jakarta Pusat Untuk Pastikan Situasi Aman dan Kondusif
Jakarta- Dalam rangka Operasi mantap Brata Jaya 2023-2024, Personel Polres Metro Jakarta Pusat melaksanakan Monitoring situasi gedung di Gedung Bawaslu...
Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Musim Penghujan di Wilayah Menteng
Jakarta - Polsek Metro Menteng yang di wakili oleh Bhabinlamtibmas Kelurahan Gondangdia Aiptu Kamidi bersama dengan 3 pilar Kecamatan Menteng...
Cooling System, Bhabinkamtibmas Gunung Sahari memberikan himbauan
Jakarta - Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Sahari Selatan Aiptu Bambang Budiyono Bersama 3 Pilar Kelurahan Gunung Sahari Selatan melaksanakan Cooling System...
2.627 personil amankan pertandingan Persija vs Persita di GBK
Jakarta - Persija Jakarta akan menjamu Persita Tangerang pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung...
Bhabinkamtibmas dan Kapolsek Tanah Abang Memberikan Perlengkapan Tugas kepada Linmas Pos Kamling RW.04 Karet Tengsin
Jakarta Pusat, 15 November 2023 - Pada hari Rabu, tanggal 15 November 2023, pukul 09.30 WIB, di Pos Kamling RW.04...
3960 Personel Gabungan Disiapkan untuk Menjamin Keamanan Konser Coldplay
Jakarta - Jelang konser Coldplay nanti malam Rabu (15/11/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, ribuan...