
Silaturahmi Dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Kapolres Metro Jakpus Hadir di Hotel Acacia Senen
Jakarta – Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Komarudin, S.I.K.,M.M. melaksanakan silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Se-Kecamatan Senen bertempat di Ballroom Hotel Acacia Senen Jakarta Pusat, Jumat (10/06/2022).
Dalam kesempatan tersebut hadir Ketua MUI Jakarta Pusat KH. Robi Fadil Muhammad, Ketua NU Kec. Senen Ustadz Zainudin , Camat Senen Roni Jarpiko, Danramil Senen Mayor Rahmad. S, Para Lurah, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarkat Se-Kecamatan Senen.

Hadir mendampingi Kapolres Metro Jakarta Pusat Yakni Kasat Biinmas Kompol Mugia Yarry Juanda, S.I.K., Kapolsek Senen Kompol Reza F Marasabessy, B.Sc, S.I.K., M.Si., Kasi Humas AKP Sam Suharto, S.H., M.H. dan Kasi Propam AKP. Marlon.
Dalam kegiatan tersebut diawali dengan sambutan dari Kapolsek Senen Kompol Resa F. Marasabessy yang dilanjutkan dengan sambutan Kapolres Metro Jakarta Pusat.
Dalam sambutannya Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin memohon agar dapat diterima menjadi warga Jakarta Pusat khususnya kecamatan Senen.

“Berdasarkan sumpah janji kami sebagai pelindung dan pelayan masyarakat, pada malam ini kehadiran kami dalam rangka memohon kepada bapak dan ibu khusus tokoh masyarakat kecamatan senen sekiranya kami dapat diterima sebagai warga Jakarta Pusat dan warga kecamatan Senen” ucapnya.
Lanjut Kapolres, memohon dukungan dan mengajak warga agar dapat bersama-sama menyikapi fenomena kehidupan dalam bermasyarakat.
“Serta mohon doa dan dukungan dalam kami menjalankan amanah untuk bersama-sama kita menyikapi berbagai fenomena kehidupan bermasrakat, berbangsa dan bernegara” tegasnya pada sambutan tersebut.

Kegiatan silaturahmi berlangsung secara aman dan kondusif dengan diakhiri dengan sesi tanya jawab, pembacaan doa dan ramah tamah.
More Stories
Polsek Johar Baru Berikan himbauan tawuran dan stop bullying
Jakarta - Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru bersama Staf Reskrim, Rabu 6 Desember 2023 Goest To School, memberikan Sosialisasi Stop Bullying...
Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Musim Penghujan di Wilayah Menteng
Jakarta - Polsek Metro Menteng yang di wakili oleh Bhabinlamtibmas Kelurahan Gondangdia Aiptu Kamidi bersama dengan 3 pilar Kecamatan Menteng...
2.627 personil amankan pertandingan Persija vs Persita di GBK
Jakarta - Persija Jakarta akan menjamu Persita Tangerang pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung...
Kunjungan Kapolsek Senen dan Pengecekan Pos Kamling di RW 05 Kenari: Meningkatkan Keamanan dan Kondusifitas Wilayah
Senen, 23 November 2023 - Pukul 20.00 WIB hingga selesai, Kapolsek Senen, AKP Bambang Santoso, SH., MH, melaksanakan kunjungan sambang...
Polsek Kemayoran Sosialisasi Pencegahan Aksi Bullying di Sekolah
Kanit Binmas Polsek Kemayoran Sosialisasi Pencegahan Aksi Bullying di Sekolah JAKARTA | - Demi mencegah adanya aksi bullying atau perundungan...
Cegah Aksi Bullying di Sekolah, Polsek Johar Baru Berikan Sosialisasi
Jakarta - Polsek Johar Baru terus gencar melaksanakan sosialisasi pencegahan dan penanganan kekerasan, perundungan atau bullying serta intoleransi di lingkungan...